Visi & Misi

Visi Misi STAI YPIQ BauBau

VISI

VISI

Merealisasikan civitas akademika yang memiliki ilmu pengetahuan dan keterampilan, yang berwawasan keislaman serta dapat membentuk sarjana muslim, yang beriman dan berakhlakul karimah

MISI

  1. Membentuk calon tenaga pendidikan agama islam yang profesional dapat menguasai ilmu pengetahuan dan keterampilan serta dapat berkontribusi dalam pengembangan pendidkan islam.
  2. Melati tenaga pendidikan agama islam yang profesional serta mencintai tugasnya dan dapat menyampaikan pesan pembangunan secara profesional berdasarkan nilai-nilai religius.
  3. Meningkatkan kualitas mahasiswa program studi pendidikan agama islam, baik dari segi aqidah, akhlak maupun kompetensi lainnya.
  4. Berusaha mengembangkan wawasan keilmuan serta memberikan dorongan agar dapat meningkatkan pengembangan pendidikan islam.

SEJARAH SINGKAT

Sejarah Singkat STAI YPIQ Baubau: Sebuah Perjuangan untuk Pendidikan Islam di Buton

1987

Berawal dari Relokasi IAIN Alauddin Baubau. Pada tahun 1987, Keputusan Presiden Nomor 9 Tahun 1987 merelokasikan beberapa fakultas di lingkungan IAIN di seluruh Indonesia, termasuk IAIN Baubau yang direlokasi ke Gorontalo, Provinsi Sulawesi Utara. Hal ini menjadi titik awal berdirinya STAI YPIQ Baubau.

1993

Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) YPIQ Baubau, berdiri tegak di Bumi Buton sejak tahun 1993. Didirikan di bawah naungan Yayasan Pendidikan Islam Qaimuddin, STAI YPIQ Baubau lahir dari semangat para penggagasnya untuk melestarikan pendidikan Islam di wilayah eks Kesultanan Buton.

2000

STAI YPIQ Baubau memulai perjalanannya dengan dua jurusan: Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam (Dakwah). Pada tahun 2000, STAI YPIQ Baubau membuka program Diploma 2 untuk Program Studi PGTKI/RA dan pada tahun 2003 untuk Program Studi PGSDI/MI.

2000-saat ini

Semangat yang Tak Padam Hingga saat ini, STAI YPIQ Baubau terus berkontribusi dalam mencerdaskan generasi muda di Buton dan sekitarnya. Semangat para penggagasnya yang didasari oleh rasa kepedulian dan kegigihan menjadi inspirasi bagi STAI YPIQ Baubau untuk terus maju dan berkembang..

1240

Siswa

3

Prodi

55

Wisuda